Apakah yang boleh menggunakan fasilitas di Sarasvita hanya umat beragama Katolik?
Tidak. Semua umat beragama diperkenankan mempergunakan fasilitas di Sarasvita selama diperuntukkan bagi pengembangan diri dan sesama.
Apakah gedung pertemuan di Sarasvita boleh untuk acara pernikahan?
Tidak. Gedung pertemuan di Sarasvita hanya dipergunakan bagi aktivitas doa, diskusi, meditasi, yoga, pertemuan pensiunan atau kegiatan lain yang kami anggap bertujuan mengembangkan kehidupan spiritual pribadi atau kelompok.
Apakah retret panggilan boleh untuk umat non Katolik?
Tidak. Retret panggilan di Sarasvita khusus bagi perempuan, Katolik, lajang dan memiliki ketertarikan menjadi bagian dari konggregasi Faithful Companions of Jesus.
Saya perempuan, Katolik, dan hidup perkawinan saya bermasalah. Apakah saya boleh ikut retret panggilan?
Tidak. Retret panggilan diperuntukkan bagi mereka yang belum pernah menikah.
Apakah saya harus membuat janji dulu untuk mendapatkan bimbingan rohani?
Iya. Hal ini dikarenakan para pembimbing rohani memiliki aktivitas yang berbeda-beda.
Apakah saya boleh menginap di Sarasvita tanpa ikut retret?
Silahkan. Retret menjadi pilihan bebas bagi mereka yang berada di Sarasvita.
Jam buka SARASVITA?
Pagi 08.00 – 16.00, malam hari ada penjaga malam pk. 19.00-07.00, kecuali ketika ada acara di Sarasvita. Jika Anda beserta romobongan ingin datang untuk berdoa, silahkan kontak ke sekretariat. Ini dimaksudkan untuk menyesuaikan kunjungan Anda dengan acara di Sarasvita.
Apakah dimungkinkan keringanan biaya jika saya ingin mengikuti acara di Sarasvita namun dana terbatas?
Bisa. Pada prinsipnya jangan sampai uang menjadi penghalang bagi siapa pun untuk mengembangkan iman. Silahkan kontak ke sekretariat jika Anda memerlukan keringanan biaya.